Pria dan wanita berdiskusi

Media Gathering Makassar: Prudential Syariah Luncurkan PRUAnugerah Syariah sebagai Persiapan Warisan Penuh Berkah

PT Prudential Sharia Life Assurance (Prudential Syariah) terus mewujudkan komitmen dalam meningkatkan akses perlindungan kepada seluruh masyarakat Indonesia melalui acara Media Gathering Makassar. Peluncuran produk baru PRUAnugerah Syariah sebagai inovasi syariah pertama di industri dari Prudential Syariah sebagai pemimpin pasar asuransi jiwa Syariah[1]. PRUAnugerah Syariah merupakan asuransi tradisional asuaransi jiwa Syariah yang menyediakan manfaat dana usia mapan yang diproyeksikan hingga 100% dari total kontribusi yang telah dibayarkan dan akan diterima kembali secara sekaligus saat peserta berusia 60 tahun.*

Media gathering ini dihadiri media lokal ternama di Makassar seperti Kompas TV, Fajar TV, Radar Makassar, Tribuntimur.com, Radar Makassar, Fajar.co.id dan lebih dari 10 media lainnya. Yang bertujuan untuk menyoroti 8 keunggulan dari produk PRUAnugerah Syariah sekaligus memberikan dukungan terhadap masyarakat Indonesia, khususnya di Makassar, untuk mempersiapkan warisan penuh berkah untuk keluarga tercinta.

Memiliki perencanaan keuangan jangka panjang menjadi sangat penting. Lebih lanjutnya, Bondan Margono, Head of Product Development Prudential Syariah memaparkan ”Berangkat dari pemahaman kami akan kebutuhan masyarakat Indonesia terhadap perencanaan keuangan jangka panjang, PRUAnugerah Syariah hadir sebagai persiapan dana warisan, khususnya bagi masyarakat Indonesia yang berada dalam usia produktif, dalam menyiapkan kebutuhan masa depan untuk keluarga tercintanya. Produk ini juga menawarkan Santunan Asuransi hingga 150% sejak awal kepesertaan.”

Berdasarkan Laporan Strategi Nasional Literasi Keuangan Indonesia oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK), di Sulawesi Selatan, khusus untuk produk keuangan Syariah, tingkat literasi keuangan Syariah mencapai 7,85% dan inklusi keuangan Syariah mencapai 10,47%. Walaupun angka tersebut lebih rendah dibanding rata-rata tingkat literasi keuangan Syariah nasional sebesar 9,1% dan tingkat inklusi keuangan Syariah nasional sebesar 12,1%[2], edukasi terkait pentingnya produk keuangan Syariah masih terus didorong untuk meningkatkan literasi keuangan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Sulawesi Selatan.

Peluncuran PRUAnugerah Syariah dapat membantu mempersiapkan tujuan keuangan jangka panjang keluarga sesuai kebutuhan, seperti dana warisan maupun dana pensiun, khususnya bagi masyarakat yang berada dalam usia produktif. Hingga tahun 2022, Prudential Syariah telah dipercaya oleh lebih dari 12.000 peserta di Sulawesi Selatan dan menyalurkan manfaat klaim dengan total sebesar Rp 29,4 miliar bagi para peserta[3].

Prudential Syariah berkomitmen menjadi mitra yang amanah dalam menyediakan solusi proteksi jiwa yang halal, dan terus mendukung keluarga Indonesia untuk memiliki akses layanan kesehatan dalam jalani amanah siapkan warisan bermakna untuk anugerah terindah.

 

[1] Data AAJi 2022 ytd
[2] Laporan Strategi Nasional Literasi Keuangan Indonesia 2021 - 2025 oleh OJK

* Syarat dan ketentuan berlaku sesuai polis
[3] Data Prudential Syariah terkait jumlah klaim dan jumlah peserta di Sulawesi Selatan sepanjang tahun 2022